disini saya bukan seorang ahli bahasa atau ahli filsuf yg bisa mengartikan secara harfiah dari sebuat kata atau kalimat yang bisa dibilang benar mendekati 100% :P
disetiap lamunan dan renungan, selalu saja terbesit "idup tuh apa sih?" "apa yg gw lakuin selama gw idup?" "tujuan gw idup tuh apa?" "hirup teh rek kieu-kieu wae?"
dalam lamunan-lamunan itu akhirnya saya berniat untuk mencari apa makna yg terkandung dari "hidup" itu sendiri,, saya pun memulai bertanya-tanya kepada setiap orang dalam suatu diskusi ringan atau hanya sekedar obrolan "penting tp ga penting" bareng teman-teman saya,,
berikut kutipan yg dapat saya kumpulkan,, mungkin aga berbeda dari apa yg mereka ucapkan, tapi mudah2an makna yg mereka sampaikan sama dengan apa yg saya paparkan disini,,
1. hidup itu sekedar mampir minum teh,, kemudian berdiri dan pergi.
2. hidup adalah kesempatan utk berkarya, bekerja, melakukan yg terbaik, yg bermanfaat, yg berguna.. untuk Tuhan, diri sendiri, keluarga, lingkungan di mana kita berada.
3. melihatnya yg besedih dan mengubahnya menjadi senyuman.
4. HIDUP itu adalah bersyukur dan ikhlas dengan semua usaha yang telah diperjuangkan,apa pun hasilnya
5. hidup adalah akibat dari hal yang telah kita lakukan kemaren dan perbuatan kita hari ini akan mengakibatkan hidup kita dimasa depan.
6. hidup itu seperti jam. terus berjalan tapi kita ga tau kapan bakal berhenti. jd yah nikmati dan isi aja hidup ini dengan sebaik mungkin.
7. hidup adalah perjuangan, sometimes you win sometimes you learn.
8. hidup akan memiliki arti jika kita jalani hidup kita dengan membuat bahagia orang lain , mengisi dengan hal2 yg bermanfaat , dan membuat bangga orang2 disekitar yg kita sayangi.
9. kalo nurut aq seh hidup itu adalah sebuah realita,sebuah kenyataan. dimana pahit,manis,senang dan susah,harus kita hadapi,dan jalani.
setelah mengamati perkataan2 di atas sih saya bisa menyimpulkan kalo hidup itu,,
sebuah permainan dgn pilihan yg dimana kita dapat memilih ataupun menentukan apa yang sesuai keinginan kita.
Dan namun didalam kehidupan itu pun sendiri kita sering dipermainkan dengan pilihan kita tersebut.
jadi dalam kehidupan ini siapakah yg pemimpin dalam permain atau pionir dalam permainan itu.
so your life, is your choice
yuppp,, pengertian hidup emang banyak ya ternyata,,
mudah2an apa yg saya bagi diatas bisa menginspirasi kehidupan sekarang dan dimasa yang akan datang,,
apa hidup anda sudah "hidup" ??
moga apa yg saya share di atas bisa menginspirasi anda semua yaaaaa,,
CHEERS!!!
by : ~CKJ~
Tidak ada komentar:
Posting Komentar